Pertarungan trilogi antara Fury melawan Wilder berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, pada Minggu (10 /10/2021 WIB pagi (Img : Youtube) |
SITUSSULTRA.com-Akhirnya Tyson Fury kembali memenangkan pertarungan sengit melawan Deontay Wilder pada ronde ke-11 dengan kemenangan KO. Dimana pertarungan ini merupakan untuk yang kedua kalinya Fury mengalahkan Wilder dan berhasil mempertahankan sabuk juara dunia tinju kelas berat WBC.
Pertarungan antara Fury melawan Wilder berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, pada Minggu 10 Oktober 2021 WIB pagi tadi.
Dan ini merupakan pertarungan trilogi atau yang ketiga kalinya. Dimana, pertemuan pertama Tyson Fury vs Deontay Wilder pada 1 Desember 2018 lalu berakhir dengan kemenangan imbang selama 12 ronde
Sehingga pada saat itu Deontay Wilder tetap mempertahankan sabuk juara dunia tinju kelas berat WBC yang dimilikinya sejak Januari 2015 silam.
Sementara untuk pertarungan yang kedua kalinya digelar pada 22 Februari 2020 lalu dengan kemenangan TKO pada ronde tujuh.
Dengan kemenangan hari ini menbuat Tyson Fury dapat memperpanjang rekor kemenangannya menjadi 31-0-1 yakni, 31 kali menang , 22 kali menang KO, satu kali imbang dan belum pernah tersentuh kekalahan
Sementara untuk Wilder , rekor kemenangannya untuk saat ini menjadi 42 menang, 41 kali menang KO, dua kali kalah dan sekali imbang.
Editor : Tim