Iklan

#

Tingkatkan SDM, Pemdes Pomburea Gelar Pelatihan Budidaya Ikan dan Ternak Unggas

Publisher Admin-Situs Sultra
September 29, 2023
Last Updated 2023-09-30T06:28:31Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates
masukkan script iklan disini


 KOLTIM,SITUSSULTRA.com-Pemerintah Desa (Pemdes) Pomburea  baru saja  menggelar pelatihan budidaya Ikan Air tawar dan ternak Unggas, yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Pomburea Kecamatan Lambandia Kabupaten Kolaka Timur  (Koltim) Sulawesi Tenggara (Sultra), Jumat (29/9/2023). 

Kegiatan ini, dibimbing oleh tenaga pelatih dan pembimbing pelatihan dari Dinas Tanaman Pangan dan Peternakan Kabupaten Kolaka Timur. Dan dihadiri langsung  Kepala Desa (Kades) Pomburea Hj. Sulfami dan sejumlah Masyarakat Desa Pomburea.

Melalui kegiatan ini, Kepala Desa Pomburea mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk peningkatan Kualitas SDM bagi Masyarakat Desa Pomburea agar benar-benar mampu dan siap menjemput dan melaksanakan program tersebut sebagai bagian dari  ketahanan pangan Desa.

"Gunanya untuk menambah pengetahuan dan Sumber Daya Manusia atau SDM  dalam rangka meningkatkan hasil produksi ikan air tawar dan ternak unggas,"jelasnya.


Selain itu, Kades mengatakan manfaat program kegiatan ini Masyarakat dapat menyediakan kebutuhan pangan keluarga sehingga diharapkan pemenuhan asupan gizi melalui pangan sehat dalam rangka pencegahan stunting dan akan terimplementasi karena penyedia kebutuhan adalah masyarakat sendiri.

"Jadi saya sangat  mengharapkan agar kita benar-benar menjadi bagian penyukses program ini,"imbaunya.


Ia menambahkan agar warga yang mengikuti Pelatihan tersebut bersungguh-sungguh  memperhatikan penjelasan yang diberikan oleh  pembimbing pelatihan.

"Sehingga kita harapkan mereka bisa memahami pola dan cara budidaya ikan tawar yang  benar serta cara memelihara unggas yang baik,"pungkasnya.

Editor : Darson

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl