Iklan

#

Tim Hadroh Lamoare Tampil Memukau pada Penutupan Pameran KREF, Berikut Ucapan Kades

Publisher Admin-Situs Sultra
March 23, 2024
Last Updated 2024-03-23T16:41:41Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates
masukkan script iklan disini

 

Tim Hadroh Thoriqul Jannah Desa Laemoare yang tampil memukau pada penutupan Pameran Kolaka Timur Ramadhan Eco Festival (KREF) Tahun 2024, di Lapangan Nur Latamoro, Sabtu (23/3/2024) (Img : Istimewa)

KOLTIM,SITUSSULTRA.com-Dibawah kepemimpinan Aang Kunaifi selaku Kepala Desa (Kades) Lamoare  yang terhitung belum lama mengembang tugas, Warga Desa tersebut semakin menunjukan kreasi dan prestasi yang membanggakan.

Salah satunya, penampilan tim Hadroh dari Desa Lamoare yang terlihat tampil memukau pada penutupan Pameran Kolaka Timur Ramadhan Eco Festival (KREF) Tahun 2024, di Lapangan Nur Latamoro, Kecamatan Tirawuta, Sabtu sore (23/03/2024).

Dimana kegiatan  penutupan yang digelar pada Bulan Ramadhan tim Hadroh Lamoare sempat menghibur Warga Koltim dengan musik yang bernuansa Islam.

Diketahui, salah satu ciri khas dari sholawat Hadroh adalah penggunaan rebana sebagai alat musik pengiring, rebana memberikan nuansa khusyuk dan meriah dalam pelantunan sholawat. 

Dimana, Sholawat Hadroh merupakan salah satu bentuk ungkapan cinta dan penghormatan bagi  umat Islam kepada Nabi Muhammad SAW. Sholawat ini biasanya disajikan dalam bentuk lirik lagu religi yang berisi pujian-pujian kepada Nabi Muhammad SAW.

Olehnya itu, Kades Lamoare menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kolaka Timur  melalui Dinas PTSP  karena  telah memberikan kesempatan untuk tampil buat tim hadroh Thoriqul Jannah Desa Lamoare.

 "Semoga bisa terus mensyiarkan sholawat di Wonua Sorume dan semoga Kolaka Timur di bawah kepemimpinan  Abd Azis menjadi Kabupaten yang  maju dan barokah berkah Sholawat,"ucap Kades.

Untuk itu, Ia berharap agar musik yang bernuansah Islami ini dapat ditingkatkan sehingga pihaknya berharap agar sekiranya ada program bantuan Pemerintah yang dapat mengembangkan jenis Musik ini melalui tim Hadroh Lamoare.

"Kita berharap ada  sentuhan bantuan perlengkapan buat tim hadroh Thoriqul jannah Desa Lamoare agar lebih giat dalam berlatih dan siap di undang di acara akbar Pemda Koltim,"harapnya.

Penulis : Darson

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl