KONSEL,SITUSSULTRA.com- Polres Konawe Selatan (Konsel) baru saja menggelar bakti sosial terhadap warga kurang mampu di wilayah Kecamatan ...
KONSEL,SITUSSULTRA.com-Polres Konawe Selatan (Konsel) baru saja menggelar bakti sosial terhadap warga kurang mampu di wilayah Kecamatan Laeya Kabupaten Konawe Selatan Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis (8/9/2022).
Bakti sosial digelar guna meringankan kebutuhan pokok bagi warga masyarakat yang tidak mampu, pasca penyesuaian harga BBM oleh pemerintah pada Sabtu, 3 September 2022 lalu, sehingga hal ini cukup berdampak bagi warga tidak mampu dalam memenuhi kebutuhan pokok.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolres Konsel AKBP Wisnu Wibowo, S.H,S.I.K,M.Si. Dimana dalam Bakti Sosial ini Polres Konsel juga memberikan bantuan Sembako gratis kepada tukang Ojek di pangkalan ojek Kelurahan Punggaluku.
Dalam penyerahan bantuan tersebut, diikuti oleh beberapa Pejabat Utama Polres Konsel, Ketua Bhayangkari Cabang Konsel Ny. Kiky Wisnu Wibowo beserta pengurus dan melibatkan mahasiswa dari Universita Halo Oleo ( UHO ) Kendari.
Mepalui kegiatan ini, Kapolres Konsel mengajak kepada tukang ojek , untuk tetap bersemangat dalam melakukan aktivitas kendati harga BBM saat ini telah naik.
Selain itu, Kapolres juga mendoakan kepada masyarakat Konsel, agar dengan adanya penyesuaian harga BBM oleh pemerintah, rejekinya senantiasa dilipat gandakan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa.
"Semoga rejeki kita semua, senantiasa dilipat gandakan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa, ditengah - tengah adanya penyesuaian harga BBM oleh pemerintah saat ini,"doanya.
Untuk diketahui, sebelum meninggalkan pangkalan ojek, Kapolres Konsel mengajak kepada warga masyarakat yang sempat hadir di lokasi, untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban pasca adanya penyesuaian harga BBM oleh Pemerintah.
Sumber : Humas Polres Konsel
Eslditor : Darson